Saturday, July 19, 2008

New Class

Semuanya.. Saya masuk XIPA3..! Kelas yang jujur aja ga pengen saya masuki soalnya anak -anaknya 'mengerikan' (baca: jenius) sementara saya sendiri lamban (baca: bego). Sempat kepikiran buat tukeran kelas sama Dara, anak IPA 2 yang sekarang gabung di IPA 3 (hai Dara!). Tapi setelah SMS mamah yang isinya: 'Mah, aku masuk IPA 3, kelasnya anak - anak pinter. Tapi aku ga mau masuk situ, AKU MAU PINDAH ' ga lama kemudian papah nelpon. Terjadilah percakapan sebagai berikut...

aku: "Halo.."
bos: "Kenapa kamu?"
aku: "Aku masuk IPA 3 pah.. Anaknya pinter - pinter.."
bos: "Ya terus, emang knapa kalau anaknya pinter - pinter?
aku: "Aku kan bego..."
bos: "Makanya BELAJAR! Udah, nurut aja apa kata guru!" (dengann nada marah)
aku: "Iya deh..."(dengan nada setengah nangis)
'klik'(telpon ditutup).

Saya ga terima ini..! Tapi setelah saya pikir - pikir, apa salahnya sih masuk IPA 3? Kalau sekelas sama anak - anak pintar kan malah bisa memacu semangat buat lebih rajin belajar (betul ga?). Teng teng teng, bel masuk berbunyi. Saya masuk ke kelas dengan langkah gontai (opo iki). Suasana kelas masih sama kaya kelas 1, kelas X-A (IPA 3 emang didominasi mantan kelas X-A). Pas pemilihan organisasi kelas saya ngebraniin diri mencalonkan diri jadi SIE. KEAMANAN! (pede betul mencalonkan diri, padahal yang lainnya dipilih berdasarkan pemilihan!). Saya pengen nyoba membuat suatu gebrakan baru! Biar Anda - anda sekalian warga IPA 3 yang merasa dirinya ribut, akan diam seribu bahasa dengan adanya Febri Susanti sebagai Sie. Keamanan!(padahal diri sendirinya ribut). Ternyata emang ga ada salahnya masuk IPA 3. Yang jelas mesti rajin belajar! SAYA BERJANJI AKAN RAJIN BELAJAR! Anda - anda sekalian yang baca postingan ini, pegang janji saya...!

1 comment:

  1. hoii,, duL.
    xaiia jg bete neh dii ipa3.
    malez.
    bt.
    boriinkkk.
    capii de pada intinya.
    (-.-')

    ReplyDelete